On This Day 2004, Partai Final Piala Dunia untuk Peringati 100 Tahun FIFA

Backpass

by redaksi

On This Day 2004, Partai Final Piala Dunia untuk Peringati 100 Tahun FIFA

Pada 20 Mei 2004, FIFA mengadakan sebuah partai ulangan final Piala Dunia 1998 antara Brasil melawan Perancis. Pertandingan ini diselenggarakan untuk memperingati 100 tahun FIFA yang berdiri pada 21 Mei 1904.

Meskipun hanya berstatus laga eksebisi, pertandingan yang berlangsung di Paris Stade de France ini disaksikan oleh 79.344 penonton yang memadati stadion. Ini menjadi rekor dengan penonton terbanyak di stadion kebanggaan warga Perancis tersebut.

Maklum saja, pertandingan hiburan ini menyajikan bintang-bintang kedua tim pada masa itu. Di kubu Brasil ada nama Roberto Carlos, Cafu, Ronaldo, Ronaldinho dan Kaka. Sedangkan Perancis diperkuat Marcel Desailly, Lilian Thuram, Patrick Vieira, Zinedine Zidane, Thierry Henry dan David Trezeguet.

Tak seperti pada final 1998 yang berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan Perancis, pada laga tersebut kedua tim bermain imbang 0-0. Meskipun tanpa gol, pertandingan ini tetap menyajikan permainan yang indah. Para pemain yang terlibat dalam laga itu sering menunjukkan aksi-aksi lihai mereka dalam mengolah si kulit bundar.



gambar: hubpages.com



[ar]

Komentar