Gelandang Unggulan FPL Pandit Football: Gameweek 2

Fantasy Premier League

by Redaksi 21

Redaksi 21

Pandit Football Indonesia mengkhususkan pada analisis pertandingan sepakbola, statistik dan liga, juga sejarah perkembangan sepakbola dan evolusi taktiknya

Gelandang Unggulan FPL Pandit Football: Gameweek 2

Sudah selesai menentukan kiper dan bek untuk gameweek 2? Kalau sudah mari berpindah ke posisi gelandang. Sebelum dimulai, kembali kami ingin mengingatkan tenggat waktu (deadline) gameweek 2 adalah Sabtu, 17 Agustus 2019, pukul 17.30 WIB. Seperti biasa untuk nama pertama yang kami unggulkan dari posisi gelandang adalah seorang gelandang premium.

Untuk posisi gelandang premium, Mohamed Salah dan Raheem Sterling adalah dua nama favorit. Apalagi di GW1 lalu, keduanya sama-sama menghasilkan poin yang cukup besar. Di GW2 ini apakah keduanya layak diunggulkan? Tentu layak, tapi untuk di GW2 ini, pilihan kami jatuh pada Sadio Mané (Liverpool, £11.5).

Di GW1, Mané baru dimainkan di menit ke-74, penyebabnya karena memang Dia baru beberapa minggu bergabung dengan skuat Liverpool sehingga tidak memiliki tingkat kebugaran yang baik. Tapi kini, Mané sudah kembali mendapat tempat utama. Terlihat di laga final Piala Super UEFA akhir pekan lalu, Mané langsung diturunkan dari menit awal, dua gol berhasil Dia cetak. Di GW2, Mané akan berhadapan dengan mantan klubnya, Southampton. Di GW1, Southampton dibobol tiga gol oleh Burnley. Sepuluh tembakan dan tujuh kali peluang lawan tercipta di daerah pertahanan mereka. Melihat catatan lini pertahanan Southampton tersebut, rasanya Mané akan kembali menjadi mesin gol Liverpool di GW2.

Pada artikel analisis jadwal "Siapa yang punya jadwal mudah di awal FPL 2019/20?" kami menyebutkan bahwa Everton memiliki jadwal yang bagus di enam pekan awal. Di GW2 ini kami rasa menjadi waktu yang tepat Gylfi Sigurðsson (Everton, £8.0) untuk masuk skuat unggulan posisi gelandang. Menghadapi Watford yang kebobolan tiga gol di GW1, Sigurðsson memiliki catatan atribut statistik yang mendukung. Pemain bernomor punggung 10 ini di GW1 tercatat melakukan empat kali tembakan (terbanyak di antara gelandang).

Anthony Martial (Man United, £7.6) mulai kembali menunjukkan ketajaman dan sentuhan mencetak gol. Sama halnya dengan Sigurðsson, Martial di GW1 melepaskan empat tembakan. Selain itu Martial yang berposisi sebagai gelandang di Fantasy Premier League nyatanya sering kali muncul sebagai penyerang tengah dan masuk ke dalam kotak penalti. Di pertandingan menghadapi Chelsea akhir pekan lalu dia tercatat melakukan delapan kali sentuhan (terbanyak kedua di antara gelandang). Kesempatan Martial untuk kembali menambah catatan gol cukup terbuka melihat Woverhampton yang menjadi lawan di GW1 ditembak sebanyak 16 kali (terbanyak ketiga) dan 10 kali peluang lawan tercipta.

Melihat penampilan Brighton yang mengejutkan di GW1, tiga nama langsung kami percayakan untuk masuk skuat unggulan. Setelah Ryan di penjaga gawang dan Dunk di posisi bek, kini kami masukkan Pascal Groß (Brighton & Hove Albion, £6.5) yang berposisi sebagai gelandang. Sisi tengah pertahanan West Ham yang paling sering tercipta peluang bisa dimanfaatkan Groß untuk bisa kembali minimal memberikan asis. Groß terlihat di musim ini mendapat peran sebagai free role yang membuatnya lebih berbahaya dibandingkan musim lalu.

***

Salam panah hijau dan semoga mendapatkan poin di atas rata-rata.

Harga pemain, angka kepemilikan, dan status pemain akurat per 16 Agustus 2019.

Komentar