Tatto, Luapan Terima Kasih Gutierrez

Cerita

by Randy Aprialdi

Randy Aprialdi

Pemerhati kultur dan subkultur tribun sepakbola. Italian football enthusiast. Punk and madness from @Panditfootball. Wanna mad with me? please contact Randynteng@gmail.com or follow @Randynteng!

Tatto, Luapan Terima Kasih Gutierrez

Pertandingan terakhir Newcastle United di Premier League 2012/2013, merupakan awal buruk bagi Jonas Gutierrez. Tepatnya, klub berjuluk The Magpies itu menghadapi Arsenal pada 19 Mei 2013.

Pemain berposisi sayap kiri tersebut bertubrukan dengan Bacary Sagna. Merasa tidak ada masalah, Jonas melanjutkan pertandingan selama 90 menit. Akan tetapi tragedi itu menjadi panjang baginya. Menyambut musim baru, ia justru mendapatkan kabar tidak mengenakan pada pertengahan September.

Jonas terpaksa menerima vonis Kanker Testikel, lebih dikenal Kanker Testis. Buah zakar miliknya dikabarkan semakin membengkak pascapertandingan. Alhasil, pria asal Argentina itu, menjalani musim yang buruk bersama The Magpies di sisa tahun 2013.

Laga melawan Cardiff City ketika 5 Oktober 2013, merupakan penampilan terakhirnya berkostum hitam garis putih. Walau cuma diturunkan sebagai pengganti Johan Cabaye dan bermain selama 20 menit. Akan tetapi akhir pertandingan berakhir manis bagi dirinya. Newcastle, menang dengan skor 1-2.

Hingga pertengahan musim, pria kelahiran Buenos Aires ini tidak mendapatkan porsi bermain lagi. Berbelit dengan waktunya untuk pulang ke kampung halamannya, untuk menjalani kemoterapi.

Kabarnya, ia pernah mengungkapkan jika klubnya tidak membantu biaya pengobatan. Maka ia menanggung sendiri ongkos pulang ke Argentina dan kemoterapi. Bahkan pelatihnya Alan Pardew, sempat mempersilahkan Guterrez mencari klub lain.

"Saat saya mengetahui bahwa saya mengidap kanker, saya pulang sambil menangis. Duel melawan kanker adalah laga terberat dalam hidup saya," ujarnya dikutip dari TyC Sport.

Kemudian pada transfer windows Januari 2014, Gutierrez dipinjamkan ke Norwich City. Ketika berkostum warna hijau-kuning itu, laga melawan West Bromwich Albion pada 5 April 2014 silam menjadi yang terakhir.

gal-578288

Dirinya hanya bermain selama 10 menit, menggantikan Martin Olsson di menit 80. Setelah Premier League 2013/2014 selesai, pemain berambut gondrong ini memutuskan untuk fokus pemulihan kankernya.

Jonas kembali mudik ke Argentina dalam waktu cukup lama, untuk menjalani kemoterapi lebih serius. Demi kelancaran pengobatannya, ia harus merelakan rambutnya gundul. Dirinya mengungkapkan jika hal itu menjadi yang paling sedih baginya.

Selain itu bagian kiri testisnya harus diamputasi, bahkan berat badannya yang semakin bertambah.

"Saya segera memulai kemoterapi. Testikel kiri saya dipotong, dan rasanya sungguh berat menyaksikan rambut panjang saya rontok. Saya tak ingin memotongnya, saya ingin mempertahankan rambut saya,"

JS48369237

Kendati demikian, mantan pemain Real Mallorca itu terus mendapatkan dukungan. Baik dari rekan-rekan timnya, terutama Fabricio Coloccini, maupun para fans Newcastle. Hal itulah yang membuatnya terus berjuang untuk menaklukan penyakitnya, hingga membuat Jonas menangis.

Rasa terima kasih darinya, diaplikasikan dalam kalimat di tatto barunya. Mengadopsi dari lirik lagu milik Eminem, penanggalan kata-kata itu ditulis di otot lengan kanan Gutierrez.

"Saya harus mengucapkan terima kasih karena mereka, terus memberi saya kekuatan demi kekuatan untuk melewati kanker," ungkapnya di NUFCTV.

1416087974631_wps_13_Jonas_Gutierrez_got_a_spe

Kini pria 31 tahun tersebut dikabarkan sudah pulih dan mulai menjalani latihan. Jonas sudah nampak latihan di Benton (kompleks training Newcastle), bersama rekan-rekannya sejak pekan lalu.

Walau begitu, Pardew tidak akan tergesa-gesa menurunkan Gutierrez di laga Premier League. Pelatih kepala The Magpies itu, masih meninjau fisik pemain bernomor punggung 18 tersebut.

Tentunya dukungan terus mengalir kepada pemegang 22 caps Tim Nasional Argentina itu. Agar bisa kembali mengolah si kulit bundar. Baik tetap bersama Newcastle, atau membela klub lain. Dimanapun, terpenting adalah melihat kembali aksi individual Jonas yang memukau.

Fuerza Jonas, god bless you! shine on, shine on !

jonas


Kabar terbaru, Jonas diturunkan pada laga melawan Manchester United pada Kamis (5/3/2015) dini hari. Dirinya masuk menggantikan Ryan Taylor menit ke-65 dan menempati posisi bek kanan. Selama 25 menit penampilannya, empat tekel sukses dan tiga dribel sukses dilakukannya. Kanker 0-1 Jonas!

Komentar