Kiper dan Bek Unggulan FPL PanditFootball: Gameweek 7

Fantasy Premier League

by Redaksi 21

Redaksi 21

Pandit Football Indonesia mengkhususkan pada analisis pertandingan sepakbola, statistik dan liga, juga sejarah perkembangan sepakbola dan evolusi taktiknya

Kiper dan Bek Unggulan FPL PanditFootball: Gameweek 7

Liga Primer Inggris telah memasuki gameweek ketujuh. Akhir pekan ini 10 pertandingan kembali akan bergulir. Kita para manajer FPL kembali harus bersiap menyiapkan tim terbaik untuk mendapatkan poin terbaik. Seperti biasa kami hadir untuk merekomendasikan para pemain yang berpotensi mendulang poin di gameweek 7 ini. Sebelum dimulai kami ingatkan batas tenggat waktu pemilihan GW7 akan ditutup pada Sabtu, 2 Oktober 2021 pukul 17.00 WIB.

Di posisi kiper, kami memilih Jose Sa (Wolverhampton, £5.0) sebagai kiper unggulan di GW7. Dalam empat gameweek terakhir ia telah melakukan 11 kali penyelamatan dan mencatatkan 2 nirbobol. Melihat penampilannya yang cukup baik ia berpotensi catatkan nirbobol di GW7 ini.

Marcos Alonso (Chelsea, £5.9) jadi pilihan pertama kami di daftar bek unggulan. Dalam empat gameweek terakhir, ia tercatat melepaskan 11 tembakan (terbanyak di antara bek), mencatatkan 12 chances created (terbanyak keempat di antara bek), dan melakukan 15 sentuhan di dalam kotak penalti. Alonso dan Chelsea akan berhadapan dengan Southampton yang dalam empat gameweek telah kebobolan tiga gol.

Aaron Cresswell (West Ham, £5.5) akan berhadapan dengan Brentford yang dalam empat gameweek terakhir kebobolan 5 gol. Cresswell yang memiliki kemampuan memberikan bola dan berpotensi memberikan asis. Dalam empat gameweek terakhir ia tercatat mencatatkan 8 chances created dan melepaskan 32 umpan silang.

Dan nama terakhir yang kami rekomendasikan adalah Nelson Semedo (Wolverhampton, £4.9). Kami cukup percaya dengan lini pertahanan Wolves yang cukup membaik dalam empat gameweek terakhir di mana mereka catatkan dua kali nirbobol dan hanya kebobolan tiga gol. Semedo cukup rajin membantu serangan, tercatat ia melakukan 14 kali (terbanyak keempat di antara para bek) sentuhan di dalam kotak penalti dan melepaskan 8 kali tembakan.

***

Salam panah hijau dan semoga mendapatkan poin di atas rata-rata.

Harga pemain, angka kepemilikan, dan status pemain akurat per 1 Oktober 2021.

Komentar