Lawan PSG, Hiddink Minta Hazard Tingkatkan Performanya

Berita

by redaksi

Lawan PSG, Hiddink Minta Hazard Tingkatkan Performanya

Manajer Interim Chelsea, Guus Hiddink, meminta Eden Hazard untuk meningkatkan performanya jelang pertandingan melawan Paris Saint-Germain (PSG), pada pertandingan leg dua babak 16 besar Liga Champions 2015/2016 di Stamford Bridge, Rabu (9/3) malam atau Kamis (10/3) dini hari waktu Indonesia. Hiddink tidak ingin Hazard mengulangi performa buruknya seperti leg 1 di Stadion Parc des Princes, Paris. Performa Hazard saat itu tidak terlalu bagus dan digantikan Oscar pada menit ke-71.

Tapi Hazard punya alasan. Saat itu ia baru  sembuh dari cedera paha yang membuatnya harus absen selama tiga minggu di bulan Januari, "Ketika ia bermain di Paris di leg 1, ia baru saja sembuh dari cedera. Oleh karena itu, kami tak bisa mengharapkan dirinya untuk tampil baik dan memberikan pengaruh bagi tim. Setidaknya butuh dua atau tiga pertandingan untuk membuat ia bermain seperti Hazard yang biasanya," ujar Hiddink.

"Setelah melewati beberapa pertandingan di liga, saya mengharapkan agar Hazard mampu meningkatkan performanya dan menunjukkan performa terbaiknya di lapangan," tambahnya sepeti yang dilansir dari ESPN FC.

Musim lalu, Hazard adalah figur penting dibalik permainan luar biasa Chelsea saat merengkuh gelar juara Liga Primer Inggris 2014/2015. Hazard memberi sumbangan 14 gol dan sembilan assistnya untuk Chelsea selama musim lalu. Berkat performa impresifnya itu, ia pun diganjar PFA Player of The Year. Tapi, entah kenapa Hazard gagal menunjukkan performa seperti musim lalu yang diiringi keterpurukan Chelsea musim ini.

Namun, Hazard bisa saja menjadi figur penting di pertandingan nanti malam. Asalkan Hazard menunjukkan performa terbaiknya, ia bisa saja menjadi ancaman untuk pertahanan PSG.Bukan tidak mungki juga ia tidak bisa memenuhi ekspetasi Hiddink. Mengingat kabar Hazard akan pindah ke PSG sempat ramai selama musim ini. Sehingga ia dikhawatirkan bermain setengah hati.

(sf)

foto: espnfc.com

Ed: RAS

Komentar