Hasil, Jadwal, dan Klasemen Matchday Keempat Piala AFF

AFF

by redaksi

Hasil, Jadwal, dan Klasemen Matchday Keempat Piala AFF

Singapura mengakhiri laga ketiga mereka di Piala AFF 2018 dengan kemenangan telak 6-1 atas Timor Leste di Stadion Nasional Singapura, Rabu (21/11). Safuwan Baharudin menjadi bintang pada pertandingan tersebut lewat tiga golnya. Dua gol pertama Safuwan dicetak di menit ke-12 dan ke-19; trigolnya lengkap berkat satu gol tambahan di injury time (90+2’).

Ikhsan Fandi juga tidak kalah bersinar pada pertandingan tersebut. Gelandang andalan Singapura itu berhasil mencetak dua gol—masing-masing di menit ke-30 dan menit ke-42. Faris Ramli tidak mau tertinggal dari dua rekam timnya dalam urusan mencetak gol, dia mencatatkan satu gol di menit ke-90.

Timor Leste sempat menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah Rufino Walter Gama mencetak gol di menit ke-13, memanfaatkan umpan Nelson Sarmento Viegas. Rufino dengan mudah menceploskan bola karena penjaga gawang Singapura sudah keluar dari gawangnya.

Dari pertandingan Grup B lainnya, Filipina menjamu Thailand di kandangnya sendiri, Stadion Panaad, Rabu (21/11). Di luar dugaan, Filipina berhasil mencuri satu poin dari raksasa Asia Tenggara tersebut.

Di babak pertama, pertandingan cenderung monoton. Kedua tim saling bermain hati-hati. Tidak ada peluang berarti yang dihasilkan. Sampai menit ke-35 pun Filipina dan Thailand baru sama-sama melepaskan satu tendangan mengarah ke gawang. Pertandingan babak pertama berakhir dengan skor imbang 0-0.

Supachai Jaided berhasil membuka keunggulan Thailand di menit ke-56. Thailand pun hampir dipastikan meraih kemenangan sebelum akhirnya pemain Filipina, Jovin Bedic, berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-81. Sebenarnya Filipina bisa saja melakukan comeback jika tendangan kaki kanan Manuel Ott dari luar kotak penalti tidak melambung di atas mistar gawang Michael Falkesgaard.

Hasil ini pun membuat Thailand dan Filipina sama-sama mengantongi tujuh poin. Thailand berada di peringkat pertama karena keunggulan selisih gol (+9; Filipina +2). Semetara itu, Singapura berhasil mengamankan posisi ketiga klasemen sementara dengan mengumpulkan enam poin dan memiliki selisih gol +5.

Indonesia sudah dipastikan gagal untuk melaju ke babak semifinal setelah hanya berhasil mengumpulkan tiga poin dari tiga pertandingan. Timor-Leste pun mengikuti langkah Indonesia yang gagal melaju karena tidak berhasil memperoleh satu poin pun.

Jadwal Berikutnya

Matchday kelima dari grup A dan Grup B akan dimainkan pada Sabtu, (24/11) dan Minggu (25/11).

Grup A Sabtu 24 November 2018

Malaysia vs Myanmar 19:30 WIB

Vietnam vs Kamboja 19:30 WIB

Grup B Minggu 25 November 2018

Indonesia vs Filipina 19:00 WIB

Thailand VS Singapura 19:00 WIB

[mag/pik]

Komentar