Terobosan Baru dalam Aksi Protes #WengerOut

Berita

by redaksi

Terobosan Baru dalam Aksi Protes #WengerOut

Penggemar Arsenal kembali melancarkan aksi protes menuntut manajer saat ini, Arsene Wenger untuk meletakkan jabatannya sebagai pelatih Arsenal.

Kali ini, mereka yang membenci Wenger melakukan terobosan baru untuk menyampaikan pesannya. Sebuah kelompok pendukung anti-Wenger menyewa sebuah proyektor untuk menyebarkan pesan #WengerOut yang mereka pasang di markas Arsenal, Stadion Emirates serta di daerah markas lama mereka, Highbury.

Arsenal saat ini mulai kembali meraih hasil positif, dimana mereka mampu lolos final Piala FA dan masih berpeluang finis di empat besar klasemen. Meski begitu, tetap ada beberapa penggemar yang tidak puas dengan kepemimpinan Wenger saat ini. Para penggemar tersebut menilai pelatih asal Prancis tersebut terlalu lama melatih tanpa mendapatkan satupun gelar bergengsi serta tidak menggunakan uang klub untuk membeli pemain bintang.

Dilansir dari laman Twitter @NoNewContract, kelompok penggemar anti-Wenger tersebut mengunggah gambar yang memperlihatkan tulisan #WengerOut ditampilkan dengan sebuah proyektor di beberapa daerah yang identik dengan Arsenal seperti di Stadion Emirates. Beberapa fans yang lewat juga turut mengunggah gambar proyeksi pesan tersebut seperti yang diunggah akun @ImaniAmrani, dilansir dari Metro.

Tak hanya di Emirates, bekas stadion Arsenal yang kini sudah menjadi area permukiman, Highbury juga tak luput dari aksi kelompok tersebut untuk menyebarkan pesan #WengerOut. Bahkan, tempat wisata terkenal di daerah itu, Marble Arch juga turut menjadi lokasi mereka menyebarkan pesan tersebut.

Sebelumnya, protes terkait pemecatan Wenger pernah dilakukan saat rehat babak pertama pertandingan Arsenal melawan West Brom di Hawthorns bulan lalu melalui spanduk yang diterbangkan bertuliskan ‘No New Contract, #WengerOut’.

Rentetan hasil buruk dalam beberapa musim terakhir serta terancam finis di bawah kesebelasan rival, Tottenham pada musim ini, membuat protes untuk memecat Wenger nampaknya akan terus dilakukan. Kontrak Wenger akan berakhir musim ini dan hingga kini, Wenger belum memutuskan apakah dia akan hengkang atau tidak. Bahkan, kelompok anti-Wenger tersebut menjanjikan akan menggelar aksi yang lebih besar dan lebih banyak lagi ke depannya hingga akhir musim jika Wenger tak segera meninggalkan kursi kepelatihan Arsenal.

Komentar