Barcelona: Hukuman FIFA untuk Messi Tidak Adil

Berita

by Redaksi 26

Redaksi 26

Pandit Football Indonesia mengkhususkan pada analisis pertandingan sepakbola, statistik dan liga, juga sejarah perkembangan sepakbola dan evolusi taktiknya

Barcelona: Hukuman FIFA untuk Messi Tidak Adil

Seiring dengan dijatuhkannya larangan bertandingan sebanyak empat laga bersama timnas Argentina bagi Lionel Messi, beberapa pihak terlihat langsung bereaksi dan menyatakan cukup keberatan dengan adanya hukuman tersebut. Setelah federasi sepakbola Argentina melakukan banding terhadap FIFA, kali ini, klub pemilik Messi, Barcelona, turut juga memberikan komentarnya.

Klub berjuluk Blaugrana itu mengaku terkejut dan geram dengan menyebut sanksi bagi Messi sangatlah tidak adil. Selain itu, Barcelona pun menambahkan jika hal tersebut sangatlah tidak proporsional. Maka dari itu, mereka pun langsung menegaskan dukungannya terhadap Messi, yang dinilai sebagai teladan banyak orang baik di dalam maupun luar lapangan.

“FC Barcelona terkejut dan geram atas keputusan dari Komite Disiplin FIFA untuk hukuman yang diberikan kepada pemain Leso Messi, setelah pertandingan kualifikasi Piala Dunia FIFA antara Argentina vs Chile,” bunyi pernyataan El Barca di situs resminya.

“Klub menganggap tidak adil dan sungguh tidak proporsional hukuman larangan empat pertandingan dimainkan bagi pemain asal Argentina ini.”

“Dan yang terakhir, FC Barcelona ingin menegaskan dukungan Klub terhadap Leo Messi, seorang olahragawan teladan akan perilakukanya didalam maupun diluar lapangan.”

Seperti yang diketahui, FIFA memberikan skorsing tersebut terhadap Messi setelah pemain berjuluk La Pulga itu didakwa melakukan penghinaan secara verbal terhadap hakim garis di laga melawan Cile dalam lanjutan babak kualifikasi Piala Dunia 2018, Kamis (23/3/17) lalu.

Ketidakhadiran Messi pun langsung berdampak instan terhadap permainan Argentina setelah tim berjuluk Albiceleste itu dipaksa menyerah dengan skor 2-0 atas Bolivia (29/3/17).  

 

 

Komentar