West Ham Terus Intip Kans Memboyong Carlos Bacca

Berita

by Redaksi 27

Redaksi 27

Pandit Football Indonesia mengkhususkan pada analisis pertandingan sepakbola, statistik dan liga, juga sejarah perkembangan sepakbola dan evolusi taktiknya

West Ham Terus Intip Kans Memboyong Carlos Bacca

Kondisi Carlos Bacca di Milan musim 2016/2017 ini berbeda sekali dengan musim sebelumnya. Jika pada musim sebelumnya Bacca merupakan pemain yang tak tergantikan bagi Milan, musim ini kondisinya jauh berbeda. Ia mulai sering duduk di bangku cadangan dan jarang bermain.

Bacca sebenarnya masih mampu menunjukkan kualitasnya sebagai salah satu penggedor gawang lawan yang handal pada awal musim. Ini terbukti dari keberhasilannya mencetak enam gol dari tujuh pertandingan di awal musim. Tetapi karena beberapa hal, performa Bacca mulai menurun dan membuatnya secara perlahan mulai tersisih dari posisi pemain utama Milan.

Hal ini membuat ia santer dikabarkan akan meninggalkan Milan. Sebelumnya PSG menyatakan ketertarikannya untuk mendatangkan Bacca. Kini kabar terbaru datang dari West Ham United yang ingin mencoba mendatangkan Bacca lagi setelah gagal mendapatkannya pada musim panas lalu. Manajer West Ham, Slaven Bili,c masih menyatakan ketertarikannya kepada Bacca, walau sudah pernah ditolak oleh sang pemain.

"Saya suka Bacca, dia adalah salah satu target transfer kami musim panas lalu tapi ia akhirnya memutuskan untuk tinggal di AC Milan. Dia tidak bermain di banyak pertandingan musim ini dan itu tidak biasa untuk pemain seperti dia," ujar Bilic seperti yang dilansir oleh calciomercato.com.

Bilic tentu sangat membutuhkan penyerang yang handal di dalam kotak penalti seperti Bacca. Mengingat musim ini, West Ham hanya mampu mencetak 19 gol dari 17 pertandingan di Liga Primer Inggris.

Para penyerang West Ham seperti Andy Carroll dan Simone Zaza tidak bermain sesuai harapan. Carroll hanya mampu mencetak satu gol saja musim ini, sedangkan Zaza belum pernah menjebol gawang lawan musim ini. Pencetak gol terbanyak West Ham musim ini malah datang dari posisi gelandang, yaitu Michail Antonio yang sudah mencetak tujuh gol.

Hal ini tentu semakin membuat Bilic membutuhkan penyerang yang berkualitas untuk menjebol gawang lawan. Bacca tentu akan menjadi pilihan yang tepat. Walaupun performa Bacca bersama Milan musim ini sedikit menurun, tetapi tidak bisa dipungkiri bahwa kualitas Bacca dalam menjebol gawang lawan masih tetap mumpuni. Asalkan ia mendapat asupan bola yang cukup memanjakan. Dimitri Payet, Manuel Lanzini dan Michail Antonio mungkin bisa memberikan umpan-umpan matang yang dibutuhkan Bacca untuk mencetak gol, jika ia pindah ke West Ham.

Jika memang benar West Ham masih ingin merekrut Bacca musim ini, Milan sepertinya tidak akan keberatan untuk melepasnya. Mengingat Milan juga membutuhkan uang untuk belanja pemain di jendela transfer musim dingin nanti. Hal ini diakibatkan oleh tertundanya perampungan akuisisi Milan oleh konsorsium China.

Keputusan terakhir memang berada di tangan Bacca. Walaupun Milan ingin menjualnya, tetapi jika sang pemain tidak menginginkannya, Milan tentu harus menerimanya. Hal ini pula yang terjadi pada musim panas lalu. Ketika Milan dan West Ham dikabarkan sudah setuju dengan penjualan Bacca, tetapi Bacca menolak untuk pindah ke West Ham.

foto : espnfc.com

Komentar