A-League Sejajar dengan Liga-Liga Top Eropa

Berita

by redaksi

A-League Sejajar dengan Liga-Liga Top Eropa

Pelatih timnas Australia, Ange Postecoglou, sedikit menyinggung perihal liga top Eropa. Ia mengungkapkan bahwa A-League (Liga Australia) memiliki liga yang memiliki kualitas setara dengan liga-liga top Eropa.

Postecoglou menarik kesimpulan ini usai ia terbang ke Eropa untuk memantau nama-nama pemain Australia yang akan ia panggil untuk memperkuat Socceroos dalam babak kualifikasi Piala Dunia 2018 menghadapi Arab Saudi dan Jepang. Ia bahkan tidak ingin kembali ke Eropa kelak untuk menonton para pemain Australia bermain di sana.

"Tontonlah liga-liga Eropa. Benar-benar sulit untuk ditonton. Liga-liga itu memiliki standar yang mengkhawatirkan. Saya tidak hanya berbicara tentang UK (Liga Primer Inggris), namun juga liga-liga yang lain. Saya sudah menonton banyak pertandingan liga top Eropa dan saya langsung keluar dari stadion saat waktu istirahat," ujar Postecoglou seperti dikutip ESPN FC.

"Ini bukanlah sebuah sindiran bagi mereka. Saya hanya ingin memberikan sedikit pujian bagi A-League yang, saya anggap kualitasnya sudah sama dengan liga-liga Eropa," tambahnya.

Pelatih yang berhasil mengantarkan Australia menjuarai Piala Asia pada 2015 ini menggambarkan setaranya kualitas A-League dengan liga top Eropa lewat penampilan Aaron Mooy. Mooy adalah salah satu pemain terbaik dalam A-League musim lalu dan sekarang ia sedang menjalani masa peminjaman di Huddersfield Town setelah dibeli oleh Manchester City.

Bersama Huddersfield, Mooy tampil cukup baik dan mampu mengantarkan klub yang berlaga di Divisi Championship itu memuncaki klasemen. Melihat prestasi salah satu pemain Australia itu, Postecoglou pun tidak terlalu terkejut.

"Saya tidak terlalu terkejut akan hal tersebut. Saya hanya terkejut kenapa sampai sekarang ia (Mooy) belum juga membela klub Liga Primer Inggris. Saya yakin bahwa jika ia tetap mencatatkan prestasi yang baik bersama Huddersfield, akan ada klub Liga Primer Inggris yang mengontraknya," ujar Postecoglou.

Selain menyamakan A-League dengan liga-liga Eropa, Postecoglou pun pernah berujar bahwa A-League, yang konon tidak mengenal sistem degradasi ini, lebih baik dari Chinese Super League (CSL). Chinese Super League menjadi pusat perhatian karena mereka berhasil mendaratkan nama-nama pemain tenar dan juga pelatih-pelatih berpengalaman sebagai bentuk rencana presiden Tiongkok, Xi Jinping, agar Tiongkok dapat menjadi salah satu kekuatan sepakbola dunia.

"Secara individu, para pemain dari Australia pun akan mengalami perkembangan yang bagus jika melihat pemain-pemain yang ada di sini (Liga Tiongkok). Tapi, secara organisasi permainan, saya melihat bahwa A-League masih sedikit lebih unggul dibandingkan Tiongkok," ujarnya pada suatu waktu.

Semoga saja apa yang dikatakan Postecoglou ini bukan hanya omong besar belaka dan dapat ia buktikan bersama skuat Socceroos.

Baca Juga: Ange Postecoglou, Pelatih Terbaik Asia 2015

(sf)

Komentar