Kemarahan Kevin Strootman atas Situasi Transfer Kostas Manolas

Berita

by Randy Aprialdi

Randy Aprialdi

Pemerhati kultur dan subkultur tribun sepakbola. Italian football enthusiast. Punk and madness from @Panditfootball. Wanna mad with me? please contact Randynteng@gmail.com or follow @Randynteng!

Kemarahan Kevin Strootman atas Situasi Transfer Kostas Manolas

Penampilan impresif Kostas Manolas sebagai bek tengah AS Roma sepanjang musim lalu menarik minat sejumlah kesebelasan. Arsenal mulai meminatinya untuk menjadikannya pemain jangka panjang pengganti Per Mertesacker. Diperkirakan Manolas akan menjadi duet yang hebat dengan Gabriel Paulista di masa depan.

Selain Arsenal, Chelsea dan Manchester United pun berharap bisa mengamankan jasa Manolas. Chelsea dengan manajer barunya, Antonio Conte, ingin menjadikan Manolas sebagai alternatif John Terry yang sudah uzur. Apalagi permainan Chelsea diperkirakan bakal menggunakan tiga bek, sehingga membutuhkan stok bek tengah lebih dalam. Sementara itu, United sedang mencari duet sepadan Chris Smalling. Tapi hasrat United untuk merekrutnya mulai berkurang setelah mendapatkan Eric Bailly dari Villarreal.

Roma mendatangkan bek tengah baru dengan mendapatkan Juan Jesus dari Internazionale Milan. Roma pun mengincar Nacho Fernandez dari Real Madrid, Matteo Mussacchio dari Villarreal, dan bersiap menampung Martin Caceres dari Juventus. Gencarnya Roma mencari bek tengah bukan tanpa alasan, sebab terjadi ketidaksepakatan perpanjangan kontrak Manolas. Pemain asal Yunani itu menolak perpanjangan kontrak Roma karena tidak puas dengan gaji 2,3 poundsterling per musim yang ditawarkan AS Roma.

"Memang benar, saya mengonfirmasi bahwa kami belum menyetujui perpanjangan kontrak dengan Roma. Dia bisa mencapainya selama beberapa minggu ke depan? Saya ragu kita akan mendapatkannya," beber Iannis Evangelopulos selaku agen Manolas, seperti dikutip dari Metro.

Di sisi lain, Roma pun tidak ingin menjualnya saat ini karena uang transfer yang didapatkan hanya 50%, sebab 50% lainnya berhak dimiliki Olympiakos, kesebelasan Manolas sebelumnya. Peraturan itu terdapat dalam sell-on clause antara Roma dengan Olympiakos. Padahal sebelumnya Roma percaya diri bek 25 tahun itu akan memperpanjang kontrak di sana. Tapi penolakan itu membuat Arsenal yang mengalihkan buruannya ke Daniele Rugani dari Juventus, kembali tertarik kepada Manolas.

Dikabarkan jika penolakan perpanjangan kontrak itu membuat Roma memasang banderol tinggi untuk Manolas. Ia dihargai 38 juta poundsterling jika dipinang klub lain. Harga itu dianggap kemahalan oleh Chelsea dan mereka semakin gencar memburu Kalidou Koulibaly dari Napoli.

Manolas sendiri tampak ingin pergi dari Roma. Pada sesi latihan pun ia terlihat tidak terlalu antusias dan tidak bersemangat. Hal itulah yang membuat rekannya, yaitu Kevin Strootman marah kepadanya. Ketika sesi latihan, Strootman berteriak kepada timnya, "Biarkan dia keluar!," tegasnya seperti dikutip dari Gazzetta World. Sebelumnya ia juga marah kepada Miralem Pjanic yang memutuskan pindah ke Juventus.

Di sisi lain Presiden Roma, James Pallotta, ingin Manolas bertahan di klubnya. Tapi komentarnya seolah menunjukkan bahwa perekrutan Juan Jesus dan perburuan Nacho bisa menggantikan Manolas. "Mengapa Manolas harus pergi dari sini? Juan Jesus dan Nacho adalah dua bek berpengalaman yang akan membantu kita. Tim ini bekerja sangat keras untuk sampai di Liga Champions," ujar Pallotta.

Komentar