(26 April) Ketika Lily Parr dan Atletico Madrid Lahir Pada Waktu yang Bersamaan

Backpass

by Redaksi 33

Redaksi 33

Pandit Football Indonesia mengkhususkan pada analisis pertandingan sepakbola, statistik dan liga, juga sejarah perkembangan sepakbola dan evolusi taktiknya

(26 April) Ketika Lily Parr dan Atletico Madrid Lahir Pada Waktu yang Bersamaan

Pada tanggal 26 April ini, banyak sekali kejadian dan peristiwa penting terjadi di dunia sepakbola. Beberapa peristiwa tersebut akan kami rangkum dalam penjelasan di bawah ini.

(26 April 1991) Saat Diego Maradona Diciduk Polisi Karena Kokain

Diego Armando Maradona, salah satu pemain terbaik di dunia dan terkenal karena gol tangan Tuhannya ke gawang Inggris pada babak perempat final Piala Dunia 1986, diciduk oleh pihak kepolisian Buenos Aires karena kedapatan membawa kokain. Pencidukan ini sendiri berlangsung pada 26 April 1991, dan lebih rumitnya lagi saat itu ia sedang mudik ke Argentina karena mendapatkan hukuman larangan bertanding selama 15 bulan dari Federasi Sepakbola Italia (FIGC) karena kasus yang sama, kecanduan kokain.

Padahal saat itu, ia sedang mengalami masa jayanya bersama Napoli karena berhasil mengantarkan klub asal kota Naples ini meraih scudetto sebanyak dua kali (1986/1987, 1989/1990) dan juara UEFA Cup sekali (1988/1989). Selain itu, ia juga berhasil mengantarkan Argentina menjuarai Piala Dunia 1986 di Meksiko. Karena kasusnya ini, Napoli pun akhirnya memutuskan untuk mentransfer pemain ini ke Sevilla pada 1992. Namun, kariernya tidak berkembang karena kecanduannya yang begitu berat dan akhirnya pada 1997 ia pensiun dari dunia sepakbola.

(26 April 2000) Andorra Meraih Kemenangan Internasional Pertamanya

Setelah begitu sulit mendapatkan kemenangan dalam laga internasional sejak tahun 1996, dengan catatan 20 kali kekalahan dan 3 kali hasil imbang dalam laga internasional, tanggal 26 April 2000 akhirnya Andorra berhasil meraih kemenangan perdana mereka dalam laga internasional. Melawan Estonia di kandang sendiri, mereka berhasil menang dengan skor 2-0 lewat gol dari Jesus Julian Lucendo pada menit ke-57 dan Juli Sanchez pada menit ke-62. Adapun laga internasional kompetitif yang pertama kali mereka menangi adalah saat mereka melawan Makedonia dengan skor 1-0 di babak kualifikasi Piala Dunia 2014.

(26 April 1905) Hari Lahirnya Lily Parr

Tepat pada 26 April 1905, Lily Parr, winger untuk tim Dick, Kerr`s Ladies sekaligus perempuan yang kelak masuk ke dalam jajaran English Football Hall of Fame, dilahirkan di St. Helens, Lancashire. Semasa kecilnya, ia banyak menghabiskan waktu bermain bola bersama dengan kakak-kakaknya. Ia juga pernah bergabung dengan tim St. Helens Ladies sebelum akhirnya bergabung dengan Dick, Kerrs Ladies pada 1919 saat usianya masih 14 tahun.

Musim pertama bersama Dick, Kerr`s Ladies, ia berhasil mencetak 43 gol, dan sampai 1951, tahun ketika ia pensiun, ia sudah mencetak lebih dari 900 gol. Pada 1920, Lily tergabung dalam Tim Nasional Perempuan Inggris yang bertarung dengan Tim Nasional Prancis. Pertandingan ini dianggap sebagai pertandingan pertama Tim Nasional Perempuan dengan kemenangan 2-0 bagi Inggris. Saat FA melarang adanya sepakbola perempuan pada 1921, Parr masih saja bermain sepakbola meskipun tidak berada dalam naungan FA. Ia malah melakukan tur ke Amerika Serikat pada tahun 1922 melawan tim-tim sepakbola perempuan Amerika dengan hasil tiga kali menang, tiga kali imbang, dan dua kali kalah.

Lily Parr sendiri meninggal pada 1978 karena penyakit kanker payudara. Untuk menghormati jasanya terhadap sepakbola perempuan di Inggris, London Lesbian Kickabouts (karena ia adalah seorang lesbian) membuat sebuah turnamen bertajuk Lily Parr Exhibition Trophy pada 2007.

(26 April 1902) Saat Newton Heath F.C. Mengganti Nama Menjadi Manchester United F.C.

Tepat pada tanggal 26 April 1902, Newton Heath F.C. mengganti nama mereka menjadi Manchester United F.C., dengan menanggalkan seragam hijau keemasan mereka dengan seragam merah-putih. Hal ini berkaitan dengan kesulitan finansial yang mereka alami pada 1902.

Klub yang dibentuk pada 1878 oleh para pekerja dari pabrik Newton Heath yang berlokasi di kota Manchester ini mengalami situasi sulit pada 1902. Saat itu, klub ini hampir mengalami kebangkrutan. Utang mereka sudah menumpuk dan mencapai angka 2.500 pounds. Kapten Newton Heath FC saat itu, Harry Stafford akhirnya meminta J.H. Davies, managing director dari Manchester Breweries untuk berinvestasi di klub ini. Akhirnya, Davies pun menjadi Presiden Klub Newton Heath FC dan mengusulkan pergantian kostum dan nama.

Setelah mengganti nama menjadi Manchester United F.C., dan juga menanggalkan kostum hijau keemasan mereka menjadi merah-putih, tim yang awalnya berkompetisi di English Second Division ini akhirnya berhasil naik level ke English First Division pada 1906, dan menjadi juara English First Division dua tahun kemudian. Benar-benar sebuah penggantian nama yang baik, lihatlah Manchester United F.C. sekarang.

(26 April 1903) Dibentuknya Athletic Club de Madrid, Atletico Madrid

Pada 26 April, sekumpulan mahasiswa asal Basque di Madrid membentuk sebuah klub yang bernama Athletic Club de Madrid. Klub ini saat itu dibentuk sebagai afiliasi Basque di Madrid. Klub ini bahkan mengadopsi strip biru dan merah Athletic Bilbao, meski pada akhirnya klub ini berganti strip menjadi putih merah pada 1911 (ada hubungannya dengan Southampton FC).

Masuk ajang La Liga pada 1928, mereka sempat turun ke level Segunda Division Two pada tahun 1930. Baru beberapa tahun kemudian, tepatnya pada musim 1939/1940 mereka berhasil kembali ke La Liga dan menjadi juara selama dua musim berturut-turut. Pada 1950 dan 1951, mereka juga berhasil kembali memenangkan trofi La Liga di bawah pelatih Helenio Herrera. Puncaknya, pada 1996, mereka berhasil meraih double winner setelah memenangkan Copa del Rey dan La Liga.

Di Eropa pun klub ini tidak kalah sukses. Berhasil menggondol trofi Cup Winners`Cup pada 1962 setelah mengalahkan Fiorentina di babak final. Pada 1974, mereka berhasil mencapai babak final European Cup sebelum dikalahkan oleh Bayern Muenchen di babak final. Pada 2010, mereka berhasil menggondol trofi Europa League setelah mengalahkan Fulham di babak final, pun dengan tahun 2012 setelah mereka mengalahkan Athletic Bilbao dengan skor 3-0. UEFA Super Cup pun berhasil digondol dua kali setelah mengalahkan Inter Milan 2-0 pada 2010 dan mengalahkan Chelsea dengan skor 4-1 pada 2012.

ed: fva

Komentar