Antisipasi Bola Mati, PR yang Harus Diselesaikan Wales Sebelum Piala Eropa

Berita

by redaksi

Antisipasi Bola Mati, PR yang Harus Diselesaikan Wales Sebelum Piala Eropa

Wales menelan kekalahan dalam pertandingan uji tanding yang digelar di Stadion Olympic, Kiev, pada Senin (28/3) malam. Melawan tuan rumah Ukraina, Wales kalah 1-0 lewat gol yang dicetak oleh Andriy Yarmolenko di menit ke-28 setelah memanfaatkan tendangan bebas yang dilakukan oleh Ruslan Rotan.

Dengan kekalahan ini, Wales sama sekali belum meraih kemenangan dalam ajang uji tanding internasional yang mereka lakoni pada Maret ini. Pada pertandingan sebelumnya, Kamis (24/3) malam, mereka ditahan imbang oleh Irlandia Utara dengan skor 1-1 di Cardiff.

Pelatih Wales, Chris Coleman, mengatakan bahwa timnya memiliki kelemahan dalam mengatasi set-piece, dan itu terlihat dari dua gol yang tercipta ke gawang timnya. Satu gol dari free kick saat melawan Ukraina, satu gol dari corner kick saat melawan Irlandia Utara. Oleh karenanya, ia mengatakan bahwa timnya akan fokus membenahi kelemahan dalam set-piece ini sebelum berlaga di ajang Piala Eropa 2016 Prancis, Juni nanti.

"Dalam dua laga uji tanding internasional yang sudah saya lakoni (melawan Irlandia Utara dan Ukraina), saya cukup puas dengan penampilan anak asuh saya. Namun, saya masih belum puas dengan cara para pemain saya mengatasi bola mati." ujar Coleman, seperti yang dilansir oleh Guardian.

"Sebenarnya, rekor kebobolan kami dalam situasi open play tidak terlalu banyak. Tapi, kami sedikit bermasalah dengan bola-bola set-piece. Hal inilah yang akan berusaha untuk kami perbaiki ke depannya," tambahnya.

Coleman juga mengatakan kalau uji tanding melawan Ukraina ini akan menjadi persiapan baik bagi timnya, mengingat di Piala Eropa nanti Wales akan bertemu dengan Rusia dan Slovakia, yang juga memiliki gaya permainan yang mirip dengan Ukraina. Coleman bisa mempelajari permainan Rusia dan Slovakia dari timnas Ukraina.

"Pertandingan melawan Ukraina ini akan baik untuk kami, mengingat Ukraina memiliki kesamaan dengan Rusia dan Slovakia dalam segi permainan," ujar Coleman.

Dalam pertandingan kemarin, Wales bermain tanpa dua pemain andalannya, Aaron Ramsey dan Gareth Bale. Wales mengandalkan pemain-pemain macam Joe Allen, Jazz Richards, dan Shaun McDonalds sebagai poros serangan tim. Mereka pun bermain dengan baik dan beberapa kali mampu merepotkan Andriy Pyatov, kiper timnas Ukraina. Namun, gol Yarmolenko harus membuat mereka menderita kekalahan.

(sf)

foto: guardian.co.uk

Komentar