Kehangatan di Antara Suporter Augsburg dan Liverpool

Cerita

by Ammar Mildandaru Pratama

Ammar Mildandaru Pratama

mildandaru@panditfootball.com

Kehangatan di Antara Suporter Augsburg dan Liverpool

Liverpool berhasil lolos ke babak 16 besar Liga Europa, setelah menang dengan skor tipis 1-0 di leg kedua melawan Augsburg pada Jumat (26/2) dini hari WIB. Gol satu-satunya yang dicetak James Milner tersebut, membuat The Reds unggul agregat 1-0, karena kedua kesebelasan bermain imbang tanpa gol di pertemuan pertama.

Pertandingan sendiri sempat memanas terutama menjelang akhir pertandingan. Augsburg yang sedang tertinggal berusaha keras menyamakan kedudukan sehingga menimbulkan suasana tegang. Tetapi pasca peluit akhir pertandingan keadaan kembali normal. Kopites, julukan Liverpool, yang kesebelasannya lolos lega dan senang sementara sang tamu tentu tak luput dari kekecewaan.

Namun suasana sangat terkendali, tidak ada laporan kerusuhan besar yang dilakukan kedua suporter. Hanya ada insiden kecil itu pun kasus karena pengaruh minuman beralkohol. Keduanya justru cenderung dalam suasana bersahabat bahkan sejak pertemuan pertama.

Melalui halaman Facebook mereka, Augsburg juga mempublikasikan sebuah surat dari pendukung Liverpool. Isinya adalah ucapan terima kasih atas sambutan tuan rumah pada pertemuan pertama di WWK Arena. “Sangat senang menerima surat seperti ini dari tamu,” bunyi pernyataan pembuka Augsburg atas surat tersebut.

Pendukung bernama Barry tersebut mengatakan bahwa ia berbincang-bincang dengan banyak suporter Augsburg sebelum pertandingan, dan merasa senang telah bertemu dengan mereka. Ia juga memuji tuan rumah yang bersedia memainkan lagu “You’ll Never Walk Alone” sebelum pertandingan. Lagu tersebut merupakan lagu wajib para pendukung Liverpool terutama jika bermain di Anfield.

“Saya adalah suporter Liverpool yang datang ke pertandingan Liga Europa pada Kamis malam lalu di WWK Arena dan saya mengucapkan banyak terima kasih ke suporter Augsburg dan klub yang menyambut suporter Liverpool dengan hangat,” kata Barry di surat tersebut.

Tak lupa ia juga mendoakan agar Augsburg memeroleh kesuksesan ke depannya, kecuali untuk leg kedua lawan Liverpool tentu saja.




We're always happy to receive letters like this from visiting fans. It was great to have our Liverpool FC friends in...

Posted by FC Augsburg on Tuesday, February 23, 2016




"Pelayanan", terutama yang diberikan Augsburg untuk pendukung Liverpool memang luar biasa. Akun Twitter resmi mereka bahkan sempat mengunggah gambar berisi kamus mini dari bahasa Scouse ke bahasa Jerman. "Sedikit bantuan untuk teman-teman Liverpool yang pergi ke Augsburg dan barangkali untuk Klopp yang kembali (ke Jerman)," bunyi cuitan tersebut.
kamus scouse
Kamus mini Scouse - Jerman

Apa yang dilakukan oleh kedua pendukung dan pihak kesebelasannya adalah contoh menarik persahabatan di sepakbola. Bahkan meski bersahabat, atmosfer stadion masih terjaga keseruannya, tetap berisi ketegangan dan aroma persaingan yang ketat.

Augsburg
Salah satu pendukung Augsburg membawa bunga untuk mengenang korban tragedi Hillsborough

Komentar