Ujian Dini Pemain Muda Manchester City

Berita

by Redaksi 34

Redaksi 34

Pandit Football Indonesia mengkhususkan pada analisis pertandingan sepakbola, statistik dan liga, juga sejarah perkembangan sepakbola dan evolusi taktiknya

Ujian Dini Pemain Muda Manchester City

Duel panas akan tersaji pada babak kelima Piala FA musim ini, kala Chelsea menjamu Manchester City di Stamford Bridge, Minggu (21/2) esok. Meski memiliki kualitas skuat yang sama-sama mumpuni, tapi duel ini diprediksi tak akan berjalan seimbang.

Bagaimana tidak? Manajer interim Chelsea, Guus Hiddink, sangat bernafsu menjuarai turnamen ini dan menjadikannya kesempatan untuk dapat mengikuti kompetisi Eropa musim depan. Tak hanya itu, Hiddink juga memiliki rekor apik kala berlaga di Piala FA, yang mana dari lima pertandingan Piala FA yang telah dijalaninya bersama The Blues, berakhir dengan kemenangan. Hiddink pula yang membawa Chelsea juara Piala FA musim 2008/2009.

“Kami menganggap serius turnamen (Piala FA) ini. Sebab, saya rasa sangat sulit bagi kami untuk mencapai empat besar. Tapi, terlepas dari itu, saya akan sangat senang dapat kembali menjuarai ini,” ujarnya kepada Get West London.

Di sisi lain, Manchester City justru tengah dalam kondisi pincang. Hanya ada 13 pemain dari tim utama yang siap diturunkan. Ini pula yang menjadi alasan Manchester Biru tak bisa menurunkan skuat utamanya di laga ini.

Sejumlah pemain seperti Bacary Sagna, Jesús Navas, Kevin De Bruyne, Samir Nasri, Fabian Delph, Eliaquim Mangala, dan Wilfried Bony, tengah mengalami cedera. Padahal, sederet nama tersebut selalu menjadi pemain inti kala City bermain di Liga Primer dan Liga Champions. Manuel Pellegrini pun disebut-sebut akan memainkan banyak pemain muda.

“Awalnya, kami sangat yakin mampu bersaing di kompetisi ini mengingat sebelumnya kami mampu mengalahkan tim dari Liga Primer lainnya (Aston Villa dan Norwich City). Tapi, kini kami bisa memainkan tim utama, karena kami juga harus bermain di Liga Champions,” ujar Pellegrini kepada Metro.

“Dengan memainkan pemain muda, bukan berarti kami tak memainkan tim terkuat. Kami mencoba memperoleh hasil terbaik di laga ini. Oleh karena itu, laga ini akan jadi ujian bagi para pemain muda kami,” tambahnya.

Pellegrini menjelaskan, pemain muda memang telah ia siapkan untuk bermain di laga ini. Dia mengaku bahwa jadwal Piala FA yang diikuti timnya saat ini sangat tak menguntungkan. Tak salah Pellegrini berkata demikian, karena Rabu (24/2) dini hari waktu Indonesia, City akan terbang ke Ukraina untuk menjalani laga Liga Champions melawan Dynamo Kiev.

“Kami harus bermain dalam dua pertandingan dengan jeda hanya sehari. Jadwal di turnamen ini sangat tak menguntungkan bagi kami padahal kami juga harus bermain di kompetisi lain yang tak kalah berat,” alihnya.

Melihat rencana Pellegrini dalam menurunkan pemain muda, tampaknya peluang Chelsea untuk lolos di laga ini akan jauh lebih besar. Meski demikian, keduanya juga tak boleh jemawa, karena masih banyak tim-tim besar yang siap menghadang di babak keenam.

Komentar