Menghitung Peluang Lolos Grup E-H Liga Champions

Taktik

by Randy Aprialdi

Randy Aprialdi

Pemerhati kultur dan subkultur tribun sepakbola. Italian football enthusiast. Punk and madness from @Panditfootball. Wanna mad with me? please contact Randynteng@gmail.com or follow @Randynteng!

Menghitung Peluang Lolos Grup E-H Liga Champions

Sebanyak delapan tim dari grup A sampai D UEFA Champions League (UCL) 2014/2015 sudah menggenggam tiket 16 besar. Kini waktunya untuk hitung-hitungan perwakilan dari grup E hingga H yang ditentukan pada laga Kamis (11/12) dini hari nanti.

Berbeda dengan laga dini hari tadi, Rabu (10/12), tidak banyak pertarungan sengit yang akan berlangsung malam ini. Dari keempat grup, dua diantaranya sudah memiliki 2 tim yang pasti lolos ke babak selanjutnya.

Pada dua grup tersebut, perhatian mungkin bisa lebih ditujukan pada pertarungan perebutan tiket ke Liga Eropa. Peringkat ketiga dan keempat dari kedua grup tersebut harus bermain habis-habisan untuk melanjutkan langkah mereka di kancah Eropa.

Grup E 

Bisa dibilang Grup E merupakan grup yang layak ditonton malam ini. Hanya Bayern Munich yang kokoh di puncak klasemen dan sudah mendapatkan tiket ke babak 16 besar. Sedangkan ketiga klub lainnya, AS Roma, Manchester City, dan CSKA Moskow masih harus bertarung habis-habisan untuk meraih satu tiket tersisa dari grup ini.

Manchester City dan AS Roma harus berduel satu sama lain di Olympico Stadium. Wakil Inggris dan Italia ini tidak punya pilihan lain selain meraih 3 angka. Roma sedikit lebih diuntungkan karena bermain di kandang sendiri.

Sedangkan dari kubu wakil Rusia, CSKA Moskow, harus menghadapi ujian berat dengan bertandang ke markas sang pemuncak klasemen, Bayern Munich. Melihat kondisi Munich yang sudah pasti lolos, Moskow mungkin bisa berharap Pep memilih untuk menurunkan pemain lapis keduanya sehingga lebih mudah untuk dikalahkan.

Namun kemenangan pun tidak akan langsung mengantarkan CSKA Moskow lolos ke babak selanjutnya. Juara Liga Rusia ini masih harus berharap agar Manchester City mampu mencuri 1 atau 3 poin dari AS Roma. Pasalnya, CSKA dalam kondisi kalah head to head dengan AS Roma. Sedangkan dengan Manchester City, kemenangan 2-1 di Ettihad Stadium membuat mereka unggul head to head dengan juara Liga Inggris ini.

Banyak kemungkinan yang dapat terjadi dalam penentuan siapa yang akan menjadi runner up di grup ini. Bukan tidak mungkin drama akan terjadi nanti malam. Karena itulah sangat layak untuk menantikan hasil akhir dari dua pertandingan pada grup E.

Grup E

Grup F 

Berbeda dengan Grup E, pada Grup F dua tiket sudah dipegang oleh dua tim peringkat teratas.. Paris Saint-Germain FC di posisi puncak dan Barcelona di posisi kedua. Pertemuan Kedua klub ini malam nanti hanya tinggal menentukan siapa yang menjadi pemuncak klasemen dan siapa yang lolos sebagai runner up.

Sementara dua ti teratas bertarung memperebutkan posisi pertama, dua tim terbawah akan bertarung untuk memperebutkan tiket ke Liga Eropa. Wakil Belanda, Ajax Amsterdam, akan bertarung dengan wakil Siprus, APOEL Nicosia. Ajax yang harus menjaga nama baiknya di jajaran klub elit Eropa mungkin akan bertarung lebih mati-matian untuk meraih tiket ke Liga Eropa.

Grup F

Grup G               

Pada grup ini, dua klub akan bertarung untuk mendampingi Chelsea ke babak 16 besar. Schalke 04 yang kini berada di posisi ketiga klasemen sementara, akan berusaha habis-habisan untuk bisa menggeser Sporting CP di posisi kedua.

Schalke tidak punya pilihan lain selain meraih 3 poin pada laga terakhir melawan NK Maribor. Hasil imbang apalagi kalah akan membuat Schalke harus mengakhiri langkahnya di Liga Champions musim ini.

Namun Schalke juga masih harus berharap kepada Chelsea agar tidak memberikan kesempatan bagi Sporting CP untuk meraih angka. Bermain di Stamford Bridge, Schalke harus berharap Chelsea tetap bermain serius agar tidak membuat Sporting CP mampu mencuri poin. Hasil imbang pada laga ini juga akan membuat Schalke harus angkat koper dari kompetisi paling bergengsi di Eropa ini.

Grup G

Grup H

Klub yang pernah juara UCL 2004 Porto, duduk ayem di puncak klasemen. Dengan 13 poin, maka klub asal Portugal itu memastikan diri, melanjutkan nasibnya ke fase knock out.

Begitu juga dengan Shaktar Donetsk di peringkat kedua. Walaupun tidak memiliki peluang menempati puncak klasemen, akan tetapi tiket 16 besar lebih penting untuk digenggam.

Justru pertarungan akan terjadi di dua peringkat bawah klasemen. Athletic Club Bilbao saling berserteru dengan BATE Borisov. Kedua tim ini berduel untuk tetap eksis di Eropa.

Hasil imbang sudah cukup untuk mengantarkan Bilbao meraih tiket ke Liga Eropa.

Grup H

Komentar