Frustrasi, Benoit Assou-Ekotto Tanduk Rekannya Sendiri

Berita

by redaksi

Frustrasi, Benoit Assou-Ekotto Tanduk Rekannya Sendiri

Didera rasa frustasi yang membuncah membuat Benoit Assou-Ekotto melepaskannya dengan cara yang kurang tepat. Ia menanduk rekannya sendiri Benjami Moukandjo jelang akhir pertandingan antara Kamerun menghadapi Kroasia.

Momen memalukan ini terjadi ketika Kamerun sudah tertinggal empat gol di masa waktu tambahan. Bek Tottenham yang dipinjamkan ke Queens Park Ranger tersebut tiba-tiba saja berbalik arah dan menanduk rekannya sendiri.

Kemarahan Assou-Ekotto berlanjut setelah wasit membunyikan peluit akhir pertandingan. Beruntung Samuel Eto’o mampu menenangkannya di lorong ruang ganti pemain.

Pertandingan yang digelar di Stadion Arena Amazonia, Manaus, itu sendiri diwarnai oleh diusirnya Alex Song oleh wasit. Ia menyikut striker Kroasia, Mario Mandzukic, pada menit ke-40. Kehilangan Alex Song membuat Kamerun tak berdaya. Sebelum diusir, Kamerun sudah terlebih dahulu tertinggal.

Kamerun tertinggal sejak menit ke-10. Lesakan jarak dekat Ivica Olic membuat Kamerun yang bermain prima di awal pertandingan berubah menjadi gusar. Keunggulan Kroasia bertambah saat Ivan Perisic mencetak gol pada menit ke-48.

Kroasia semakin tak terbendung setelah Mario Mandzukic mencetak gol pada menit ke-61 dan menit ke-73. Permainan Kamerun berubah buruk di akhir pertandingan. Mereka bermain seolah tanpa kolektivitas tim. Seringkali, mereka mencoba menerobos pertahanan lawan tanpa memberikan umpan pada rekannya yang kosong. Begitu pula ketika mereka dijaga ketat, tidak ada pemain lain yang ikut membantu.

Kamerun pun kalah dengan skor mencolok 4-0. Kekalahan ini membuat Kamerun mesti pulang lebih awal. Di pertandingan pertama, mereka dikalahkan Meksiko lewat gol Oribe Peralta. Di pertandingan terakhir, mereka akan menghadapi Brasil yang akan bermain ngotot, untuk mengamankan perjalanan mereka di Piala Dunia.

Dengan kemenangan ini, Kroasia masih bisa lolos ke babak selanjutnya dengan syarat menang atas Meksiko di pertandingan terakhir.



Sumber gambar: dailymail.co.uk

[fva]

Komentar