Malam-Malam Indah yang Pernah Dilalui Gianluigi Buffon

Cerita

by Redaksi 33 44247

Redaksi 33

Pandit Football Indonesia mengkhususkan pada analisis pertandingan sepakbola, statistik dan liga, juga sejarah perkembangan sepakbola dan evolusi taktiknya

Malam-Malam Indah yang Pernah Dilalui Gianluigi Buffon

Halaman kedua

Denmark 2 vs 2 Italia (Kualifikasi Piala Dunia 2014, 11 Oktober 2013)

Walau dibobol dua kali oleh pemain Denmark dalam pertandingan ini, Buffon tetap mencatatkan rekor spesial dalam pertandingan tersebut. Ia melewati rekor Fabio Cannavaro dengan mencatatkan 137 kali penampilan bersama timnas dalam pertandingan itu.

"Sebuah capaian yang luar biasa. Namun ini bukanlah yang terakhir. Bermain untuk Tim Nasional adalah hal sesuatu yang besar untuk saya. Ekspresi luar biasa bagi setiap pesepakbola di dunia," ujar Buffon ketika itu.

Torino 1 vs 4 Juventus (Serie A, 20 Maret 2016)

Dalam Derby della Mole yang mempertemukan Torino melawan Juventus pada 20 Maret 2016, Buffon sukses melewati rekor Sebastiano Rossi yang mencatatkan 929 menit tanpa kebobolan dalam ajang Serie A musim 1993/1994 bersama AC Milan. Pada musim 2015/2016 tersebut, bersama Juventus total ia mencatatkan 973 menit tanpa kebobolan, sebelum akhirnya dihentikan oleh tendangan penalti Andrea Belotti dalam pertandingan tersebut.

Satu gelar yang belum pernah Buffon raih selama kariernya, adalah gelar Liga Champions, yang lepas dari genggamannya pada 2003 (AC Milan pemenangnya) dan 2015 (Barcelona pemenangnya) silam.

***

Memasuki laga ke-1000 yang akan ia jalani bersama Albania, dan juga memasuki usia senjanya sebagai pesepakbola (Buffon sekarang berusia 39 tahun), Buffon belum menunjukkan tanda-tanda akan berhenti. Ia bahkan berujar bahwa ia mungkin saja pensiun pada usia 65 tahun nanti.

"Saya masih belum merasa tua. Walau kadang saya juga sempat bertanya-tanya dalam hati, apa yang membuat saya masih merasa kuat bermain sampai sekarang. Saya rasa trofi Liga Champions masih menjadi hantu tersendiri bagi saya yang membuat saya masih kuat bermain," ujar Buffon seperti dilansir ESPN FC.

"Pensiun? Saya kira saya mungkin baru akan pensiun pada usia 65 tahun," ungkapnya.

Setelah laga ke-1000 tersebut, tampaknya masih ada laga ke-1001 maupun ke-1002 bagi seorang Gianluigi Buffon. Apalagi ia masih menjadi bagian dari skuat utama Juventus pada musim 2016/2017.

Sumber lain: UEFA.com

Komentar