Everton vs Man United: Sama-sama Kesulitan

Berita

by Redaksi 43

Redaksi 43

Pandit Football Indonesia mengkhususkan pada analisis pertandingan sepakbola, statistik dan liga, juga sejarah perkembangan sepakbola dan evolusi taktiknya

Everton vs Man United: Sama-sama Kesulitan

Everton akan memampang sponsor dada khusus pada pertandingan melawan Manchester United. Untuk pertandingan pembuka tahun 2018, SportPesa akan digantikan oleh Kits for Africa, gerakan donasi mereka sendiri. Tujuannya: meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai situasi sepakbola di Afrika.

Sepanjang Desember 2017, pada pertandingan-pertandingan kandang, Everton mengumpulkan pakaian sumbangan para pendukung dan pemain. Sumbangan tersebut, sesuai nama gerakannya, disalurkan ke tim-tim sepakbola tingkat akar rumput di Afrika. Bukan sembarang tim akar rumput, melainkan mereka yang kurang mampu.

Pertandingan kandang melawan United adalah kesempatan terakhir bagi para pendukung untuk menyumbangkan kaus, celana, kaus kaki, sepatu, hingga buku. Gelombang pertama pengiriman telah dilakukan. Leon Osman, eks gelandang Everton, hadir secara langsung di Nairobi untuk menyaksikan serah terima dan penyaluran sumbangan di Kenya.

“Banyak orang yang sangat bersemangat bermain sepakbola di sini, namun banyak dari mereka yang tidak bisa bermain karena tidak memiliki pakaian, sepatu, dan perlengkapan yang dibutuhkan,” ujar Osman sebagaimana dikutip dari situs resmi Everton.

“Banyak orang di sini duduk di tepi lapangan, tak bisa bermain; pesan kepada para Evertonian adalah tolong bawa pakaian yang tak lagi kalian pakai ke pertandingan melawan Manchester United, untuk mendukung ‘Kits for Africa’ agar kita bisa membantu memberi kesempatan kepada pesepakbola muda Afrika untuk mewujudkan mimpi mereka dan bermain sepakbola.”

Kemewahan rotasi tak tersedia

Everton akan menjamu Manchester United dalam lanjutan Premier League musim 2017/18, pekan ke-22, di Goodison Park, pukul 17:30 waktu setempat (Selasa, 2/1, 00:30 WIB).

Pekan ke-21 memberi Everton kekalahan pertama (1-2 di kandang Bournemouth) sejak Sam Allardyce diangkat menjadi manajer. Dalam tujuh pertadingan sebelumnya, Everton empat kali menang dan tiga kali bermain imbang.

Allardyce mengakui bahwa timnya sedang kelelahan. Rotasi bisa menjadi kunci, namun Allardyce juga mengakui ia belum mengenal semua pemain untuk cukup percaya diri mengambil pilihan itu. Taktik kuncinya saat menjamu United nanti, seperti taktik kuncinya pada pertandingan yang sudah-sudah, adalah bertahan dengan baik.

“Kami harus menjadi tim dengan pertahanan yang sangat baik karena skuat kami tidak diberkati banyak gol,” ujar Allardyce. “Di tim kami saat ini, kami tidak punya dua pencetak gol yang sangat baik.”

United bukannya tanpa masalah. Kekalahan menimpa dan dari tiga pertandingan terakhir, United hanya mampu mengumpulkan tiga poin.

“Anak-anak sudah berusaha, namun kami punya banyak masalah dan kami kehilangan Lukaku dan Ibrahimovic selama sebulan,” ujar Jose Mourinho, manajer United, sebagaimana dikutip dari situs resmi klub. “Kami punya masalah. Kami kesulitan merotasi pemain.”

Festive period memakan banyak korban

James McCarthy, yang terakhir kali tampil pada Oktober lalu, sudah tampil sebagai starter pada pertandingan melawan Bournemouth. Namun Everton masih akan tanpa Seamus Coleman (patah kaki) dan Ramiro Funes Mori (lutut).

Ross Barkley dan Yannick Bolasie sudah kembali berlatih dan mungkin tampil. Sam Allardyce, walau demikian, menyatakan akan berhati-hati dalam memainkan pemain yang baru sembuh dari cedera.

Romelu Lukaku tak akan kembali ke Goodison Park. Penyerang Manchester United tersebut ditandu keluar pada pertandingan pekan ke-21, melawan Southampton, Sabtu (30/12/17) lalu. Zlatan Ibrahimovic, yang menderita cedera lutut, juga akan absen di kandang Everton.

Ashley Young tak akan ambil bagian untuk alasan yang berbeda. Young menjalani larangan bertanding tiga laga yang dijatuhkan FA akibat tindakan indisipliner saat melawan Southampton.

Eric Bailly (pergelangan kaki), Marouane Fellaini (lutut), dan Antonio Valencia (hamstring) masih dalam proses penyembuhan cedera. Kebugaran Chris Smalling, Matteo Darmian, dan Anthony Martial masih diragukan.

Andre Marriner

Seperti pada pertemuan pertama antara kedua klub musim ini, Andre Marriner akan bertindak sebagai wasit utama. Di Old Trafford (Minggu, 17/09/17) pada pekan kelima, United menang empat gol tanpa balas. Marriner akan diasisteni oleh Scott Ledger dan Richard West sebagai hakim garis, dan Paul Tierney sebagai wasit keempat.

Marriner, yang sudah memimpin 18 pertandingan musim ini, pernah memimpin masing-masing satu pertandingan lain yang melibatkan Everton dan United: Arsenal 1-3 United (pekan ke-15) dan Leicester 2-0 Everton (pekan ke-10). Diwasiti Marriner musim ini, Everton selalu kalah. United, sementara itu, selalu menang.

Komentar