Kiper dan Bek Unggulan FPL PanditFootball: Gameweek 5

Fantasy Premier League

by Redaksi 28

Redaksi 28

Pandit Football Indonesia mengkhususkan pada analisis pertandingan sepakbola, statistik dan liga, juga sejarah perkembangan sepakbola dan evolusi taktiknya

Kiper dan Bek Unggulan FPL PanditFootball: Gameweek 5

Pemain pertama yang kami rekomendasikan pada gameweek kali ini adalah penjaga gawang. Posisi kiper diisi oleh Robert Elliot (Newcastle United, £4.0) yang akan menghadapi Stoke City di St. James Park. Lini belakang Newcastle baru kebobolan tiga gol sampai pekan keempat, ini menandakan bahwa pertahanan anak asuh Rafael Benitez cukup solid. The Toon Army hanya kecolongan dua gol di kandang ketika bermain dengan 10 pemain melawan Spurs di pekan pertama dan satu gol yang dilesakkan oleh Aaron Mooy ketika bertandang ke markas Huddersfield. Kembali bermain di kandang dengan dukungan para suporter, bukan tidak mungkin Elliot akan mendapat perlindungan pertahanan solid dan berpeluang untuk meraih nirbobol.

Pada posisi bek, kami merekomendasikan Ben Davies (Tottenham Hotspur, £5.7). Spurs akan menghadapi Swansea di Wembley pada GW5 ini. Pada pekan lalu, Davies berhasil menyumbangkan dua asis kemenangan Spurs ketika bermain tandang melawan Everton. Statistik mencatat bahwa Davies melakukan empat kali usaha menciptakan peluang dan 10 kali umpan silang pada pertandingan tersebut. Bek sayap kiri ini memang sering terlibat dalam penyerangan Spurs. Mengingat pola serangan Mauricio Pochettino selalu mengandalkan full-back untuk naik membantu penyerangan, inilah yang membuat Davies dapat mengancam pertahanan lawan melalui umpan silang, bahkan bisa saja dia mencetak gol. Selain itu, Davies juga dipercaya oleh Pochettino sebagai penendang tendangan pojok. Peluang Spurs untuk meraih nirbobol sangat terbuka mengingat Swansea masuk dalam kategori kesebelasan yang buruk dalam hal menyerang (baru mencetak dua gol sampai GW4). Wembley pun tampaknya juga mulai bersahabat setelah Spurs berhasil mengalahkan Dortmund dalam pertandingan pertama penyisihan grup Liga Champions kemarin.

Benjamin Mendy (Man. City, £6.5) bisa dijadikan sebagai pilihan pada GW5 ini. Baru tampil pada dua gameweek terakhir, catatan statistik mantan pemain AS Monaco terbilang cukup mentereng. Meski tidak pernah melakukan percobaan tendangan, Mendy melakukan 18 kali upaya umpan silang, empat kali usaha menciptakan peluang, dan berbuah satu asis di dua pertandingan yang ia mainkan. Catatan statistik Mendy lebih impresif daripada Kyle Walker yang hanya mencatatkan tiga kali upaya umpan silang dan satu kali usaha menciptakan peluang. Melawan Watford yang notabene hanya berhasil menciptakan 17 kali percobaan tembakan di kandang (Watford masuk dalam kategori kesebelasan dengan penyerangan buruk) ini akan menjadi keuntungan tersendiri bagi pertahanan City.

Bek lain yang layak dilirik adalah Lewis Dunk (Brighton Hove & Albion, £4.5). Mungkin namanya kurang mentereng dibandingkan dengan dua nama rekomendasi lainnya. Atau juga, mungkin namanya lebih cocok ada di ring basket. Namun, Dunk mempunyai senjata ancaman melalui slam dunk situasi set piece. Hal tersebut yang kiranya bisa menjadi bekal untuk bertandang ke kandang Bournemouth akhir pekan ini. Lini belakang anak asuh Eddie Howe belum terlihat padu, ditambah dengan lini depan yang masih tumpul. Melihat keadaan ini, bukan tidak mungkin Brighton akan membuat kejutan di kandang Bournemouth.

***

Berikut rekapitulasi artikel tim unggulan dari PanditFootball untuk GW5:

Masih ada juga kesempatan untuk memenangkan hadiah dengan mengikuti Liga FPL PanditFootball.com klik di sini

Salam panah hijau dan semoga mendapatkan poin di atas rata-rata.

Harga pemain, angka kepemilikan, dan status pemain akurat per 14 September 2017.

Komentar