Prediksi Pertandingan Chievo Verona vs Juventus

Analisis

by Ardy Nurhadi Shufi

Ardy Nurhadi Shufi

Juru Taktik Amatir
ardynshufi@gmail.com

Prediksi Pertandingan Chievo Verona vs Juventus

Genderang perburuan mahkota scudetto dimulai dengan Chievo Verona melawan Juventus sebagai laga pembuka. Berlangsung di stadion Marc Antonio Bentegodi, Juventus akan memulai musim pertamanya tanpa Antonio Conte, pelatih yang mengantarkan Juve meraih tiga scudetto secara beruntun.

Ya, laga ini menjadi laga pembuktian Massimiliano Allegri sebagai pelatih anyar Juventus. Max yang terus mendapat tekanan semenjak hari pertamanya menukangi Juve wajib membuktikan bahwa dirinya memang pelatih berkualitas dan layak untuk menjadi allenatore Juventus.

Menurut media Italia TuttoJuve, Allegri diprediksi akan menggunakan formasi 3-5-2 yang menjadi formasi andalan Juve dalam dua musim terakhir. Tapi menurut pengamatan kami, Allegri tak akan menggunakan formasi ini karena pada pra-musim, 3-5-2 Allegri kurang menunjukkan performa positif. Maka sepertinya, Allegri akan menggunakan skema empat bek.

Cederanya Andrea Barzagli dan diskorsnya Giorgio Chiellini membuat Juve hanya menyisakan Leonardo Bonucci, Angelo Ogbonna, dan Martin Caceres sebagai bek tengah. Meski memungkinkan untuk memasang ketiganya, tampaknya Allegri tak akan mengambil resiko tersebut. Bonucci dan Ogbonna berada diurutan terdepan untuk turun sejak menit pertama.

Dengan penggunaan skema empat bek, otomatis Asamoah diprediksikan tak akan masuk dalam starting XI. Patrice Evra tampaknya akan lebih dipilih lantaran sudah paham betul memerankan posisi ini.

Dengan cederanya Andrea Pirlo dan Fernando Llorente, menyulitkan kami untuk menebak skema apa yang akan ditempatkan di lini tengah ke depan. Namun jika melihat komposisi pemain yang tersisa, tampaknya formasi 4-3-2-1 akan menjadi pilihan.

Claudio Marchisio akan menggantikan peran Pirlo sebagai deep lying playmaker. Sementara dua gelandang serang akan dihuni oleh Kingsley Coman dan Roberto Pereyra, lalu Carlos Tevez akan menjadi pucuk dalam formasi ini. Sebastian Giovinco tak menjadi opsi karena menurut beberapa sumber kondisi Gio kurang fit karena menderita flu, sama seperti Llorente.

Lawannya Chievo sangat memungkinkan untuk merepotkan La Vecchia Signora. Meski tak diperkuat lagi beberapa pemain andalan seperti Luca Rigoni, Cyril Thereau dan Boukary Drame yang hijrah ke klub lain, skuat besutan Euginio Corini ini mendatangkan banyak pemain anyar.

Cristiano Biraghi dan Edimar Fraga menjadi penghuni baru untuk pos bek kiri. Thomas Mangani, Valeri Birsa, Ezequiel Schelotto dan Isaac Cofie menambah kekuatan di lini tengah. Sedangkan Ruben Motta, Maxi Lopez dan Riccardo Meggiorini akan menjadi tumpuan dalam mencetak gol. Belum lagi Alessandro Gamberini dan Francesco Bardi yang juga jadi rekrutan anyar tim berjuluk ‘Keledai Terbang’ ini.

Komposisi Chievo saat ini memudahkan Corini untuk menggunakan berbagai formasi. 4-3-1-2, 3-5-2, bahkan 4-4-2 pernah dicobanya saat pertandingan uji coba. Penentuan formasi tampaknya akan disesuaikan dengan siapa lawan mereka.

Dengan beberapa pemain baru yang akan langsung diturunkan pada pertandingan melawan Juve nanti, chemistry yang belum terjalin bisa menjadi bumerang bagi kubu tuan rumah. Karena hampir setiap lini Chievo nantinya akan diperkuat oleh wajah-wajah baru mereka.

Juventus jelas diunggulkan pada laga pembuka ini dan bisa memanfaatkan kordinasi antar lini Chievo yang belum terjalin sempurna. Tapi tanpa beberapa pemain utama, khususnya Pirlo dan Llorente, Juve akan kekurangan daya dobrak di lini depan. Dua pemain ini memang merupakan elemen penting Juve sepanjang musim lalu dengan Pirlo sebagai pengalir serangan dan Llorente sebagai penyelesai akhir atau decoy.

Bonucci dan Ogbonna yang belum nyetel  di lini pertahanan Juve bisa menjadi kelemahan yang bisa dimanfaatkan Chievo. Valeri Birsa wajib menunjukkan kreatifitasnya untuk lebih sering memberikan umpan-umpan ke area kotak penalti di mana Ogbonna dan Bonucci berada.

Maka dari itu, Chievo tampaknya bisa mencuri gol pada pertandingan  ini. Namun tetap saja pertandingan ini masih akan menjadi milik Juventus. 2-1 untuk tim tamu sepertinya akan tertera pada papan skor akhir pertandingan.

CHI---JUVE

foto: juvetv.eu

Komentar